Rabu, 01 Agustus 2012

Mencari Ide Bisnis Online Lewat Google

Ide bisnis online adalah hal yang sangat penting untuk pengusaha online. Ini diperlukan untuk mengembangkan bisnis anda di dunia maya, apalagi pada masa sekarang ini internet bukan lagi merupakan hal yang asing untuk kita, sehingga perkembangan bisnis online pun semakin pesat dan persaingannya pun semakin ketat.  Ini pulalah yang menuntut para pengusaha bisnis online mempunyai ide yang kreatif untuk menjalankan bisnisnya.

Ide bisnis online bisa didapat karena memang sudah ada ide atau pikiran yang tengah melintas di dalam pikiran kita dengan melihat peluang-peluang melalui pengamatan dengan melihat kebutuhan-kebutuhan masyarakat sekitar. Tetapi apabila anda belum terfikir tentang bisnis apa yang akan anda jalankan anda dapat menggunakan berbagai macam fasilitas untuk dapat mencari ide bisnis online yang kreatif salah satunya adalah dengan menggunakan fasilitas google. Ternyata lewat fasilitas yang disediakan oleh google kita dapat menemukan ide-ide bisnis online, peluang serta persaingannya. Salah satu aplikasi yang disediakan oleh google adalah Google Adwords KeywordTool. Aplikasi  ini dapat kita gunakan dengan gratis, dengan menggunakan aplikasi ini kita dapat melakukan perkiraan tentang jumlah peminat serta lengkap dengan jumlah persaingan yang tersedia berkaitan dengan keyword atau kata kunci tertentu. Anda tinggal mengetikkan kata kunci ide bisnis anda, kemudian akan muncul beberapa kata kunci turunan dari kata kunci utama yang tadi anda masukkan, kata kunci alternatif tadi dapat dijadikan ide bisnis anda.


Caranya adalah :

1.    Kunjungi _https://adwords.google.com/select/KeywordToolExternal. penulisan harus persis karena apabila tidak maka hasil penelusuran tidak diketahui.
2.    Klik edit dan tenukan lokasi yang anda inginkan ( indonesia, Malaysia, Singapore, dll )
3.    Masukan keyword atau kata kunci misalnya toko online busana muslim. Kemudian ketik kode verifikasi yang tersedia kemudian klik get keyword ideals.
4.    Kemudian akan muncul grafik tentang pengunjung atau peminat dari toko online busana muslim.
5.    Untuk menampilkan hasil yang lebih detail lagi kita dapat klik Local Search Volume.
6.    Dan untuk mencari ide lain kita dapat mengetik keyword atau kata kunci yang lain dan kemudian lakukan hal yang sama seperti langkah diatas
7.    Lakukan beberapa kata kunci untuk mebandingkan antara satu dengan yang lainnya, maka jumlah kunjungan yang terbanyak itulah yang dapat kita jadikan untuk referensi ide bisnis kita.

Itu adalah sebagian cara yang dapat kita lakukan untuk mencari ide bisnis online melalui google, silahkan modifikasi sendiri untuk menemukan cara yang paling tepat untuk anda dalam mencari ide bisnis online. Semakin banyak ide yang anda miliki maka semakin berkembang juga bisnis online yang anda jalani.
Selamat mencoba..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar